RAGAMNARASI.ID, Agar menghasilkan kader yang berkualitas dan mempunyai didikasi tinggi terhadap daerah, Dewan Pengurus Daerah Partai Keadilan Sejahtera (DPD PKS) Kabupaten Tanjung Jabung Barat, Provinsi Jambi. Kembali memanggil putra - putri terbaik daerah untuk hadir dan tampil sejak dini dalam pembangunan ditengah-tengah masyarakat.
Hal tersebut dilakukan dalam rangka mempersiapkan para kader yang akan nantinya apabila diamanahkan oleh masyarakat menduduki kursi legislatif, baik ditingkatan daerah hingga pusat.
Para generasi muda, millenial dan tokoh masyarakat dihimbau mempersiapkan dan mendaftarkan diri sebagai Calon Anggota Legislatif 2024 bersama Partai Keadilan Sejahtera Kabupaten Tanjung Jabung Barat. Pendaftaran dibuka tanggal 01 Nopember-31Desember 2021, di kantor DPD. PKS Tanjung Jabung Barat.
Ketua DPD PKS Tanjab Barat: Ust. M. Muhammad Najib Zamzami , S.Pd.I mengatakan, bahwa pencalegan dini ini dilakukan agar kesiapan para calon legislatif yang telah siap untuk maju pada tahun 2024 mendatang.
"Nanti bisa lebih matang mempersiapkan dirinya bertarung di 2024, dan tentu juga cost yg digunakan lebih efisien" Ucap Zam - Zami
Ketua DPD mengungkapkan akan potensi anak muda bukan hanya sebagai penggaet suara saja, akan tetapi mereka adalah wakil dari generasi muda itu sendiri.
"Anak muda bukan hanya dilihat dari segi usia saja, akan tetapi siapa saja yg memiliki semngat dan daya juang yang tinggi untuk pengabdian kepada masyarakat, bangsa dan negara meskipun usia barangkali tidak lagi muda. Karena itulah hakikat muda sesungguhnya." Tutur nya.
Lebih lanjut Ketua DPD mengungkapkan, bangsa ini serta daerah sangat membutuhkan jiwa - jiwa muda yang penuh energi positif untuk membangun dan mewujudkan ide serta gagasan untuk perbaikan dan kemajuan negeri ini.
Sementara itu, Ust. Azis Aziz Rohman yang juga Ketua MPD PKS Tanjab Barat mengajak para anak muda, milenial dan tokoh masyarakat, Mari berjuang bersama PKS, insya Allah PKS memberi peluang dalam berpolitik dan banyak kebaikan lainnya tanpa persyaratan yang memberatkan.
Reporter : Ipandri Arahman Hadi