RMU Terlealisasi, Kelompok Tani Sawah Tuo Ucapkan Terimakasih Ke Akmaluddin

RAGAM NARASI.ID -, Kelompok Tani Sawah Tuo, Desa Pematang Lima Suku, kecamatan Muara Tembesi, Kabupaten Batanghari mendapatkan bantuan berupa Rice Milling Unit (RMU). Adapun RMU sendiri merupakan bantuan dari Pemerintah Provinsi Jambi yang diusulkan oleh anggota DPRD Provinsi Jambi, Akmaludin.

Terhadap bantuan ini, Ketua BPD Desa Pematang Lima Suku, Aan mewakili masyarakat Desa pematang lima suku mengucapkan terima kasih kepada Akmaludin yang telah memperjuangkan Aspirasi dan usulan masyarakat Desa Pematang Lima Suku.


"Kami mengucapkan terima kasih atas bantuan yang telah diberikan kepada masyarakat Desa Pematang Lima Sumu, karena ini kebutuhan petani padi sawah yang ada di Desa kami. Insha allah ini sangat berguna dan bermanfaat bagi masyarakat kami,"ujarnya.

Sementara itu, Akmaludin menyebut bahwa bantuan tersebut adalah upaya kolaborasi bersama dalam mewujudkan keinginan yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat. Ia berharap bantuan yang telah diberikan ini dapat dijaga dan dipergunakan dengan sebaik mungkin.

"Alhamdulillah alat pengiling padi tersebut sudah beroperasional dan semoga kedepan bisa meningkatkan hasil Produksi Beras dengan kualitas yang baik. Semoga bermanfaat dan saya berpesan agar alat tersebut di jaga sehingga bisa dipergunakan dengan waktu yang lama,"pungkasnya. (*)

Recommended

Highlights

Populer