DPC.Gerindra Muaro Jambi Tutup Pendaftaran Penjaringan Pilkada, Ini Nama - Nama Kandidat Calon Bupati Yang Mendaftar

RAGAM NARASI.ID - , Dewan Pimpinan Cabang Partai Gerakan Indonesia Raya (DPC.Gerindra) Kabupaten Muaro Jambi, Provinsi Jambi. Telah menerima berkas formulir penjaringan pendaftaran tiga calon Bupati untuk pemilihan kepala daerah yang akan di helat pada November 2024 mendatang.

Hal tersebut langsung disampaikan, ketua Ketua DPC. Gerindra Kabupaten Muaro Jambi, Zulkifli.I, S.H.




Dikatakan Ketua DPC. Gerindra Zulkifli.I, bahwa penjaringan pendaftaran untuk calon bupati dan calon wakil bupati dibuka pada tanggal 01 sampai 07 Mei 2024.

"Hingga kini kita (DPC.Gerindra) telah menerima tiga berkas formulir pendaftaran penjaringan untuk calon bupati dan calon wakil bupati" ujar  ketua DPC Gerindra Kabupaten Muaro Jambi, Zulkifli.I, SH, saat dikonfirmasi media online ragamnarasi.id.

Lebih lanjut putra kelahiran Desa Pematang Jering dan juga merupakan anggota DPRD Muaro Jambi ini mengatakan, awalnya pendaftaran penjaringan untuk calon bupati dan calon wakil bupati pada pilkada dibuka pada tanggal 01 sampai dengan 14 Mei 2024, namun berdasarkan keputusan terbaru dari DPP. Gerindra pusat bahwa pendaftaran penjaringan dipersingkat dari sebelumnya tanggal 14 mei 2024 menjadi 07 mei 2024.

"Dan hasilnya kita menerima tiga berkas serta nama - nama calon bupati dan calon wakil bupati, diantaranya, berkas Bapak Firman, berkas Bapak Bambang Bayu Suseno, Dan Ibu Hj. Masnah Busro" paparnya.

Dari ke - Tiga kandidat yang mendaftarkan diri sebagai calon bupati untuk pemilihan kepala daerah yang akan dihelat pada November 2024 mendatang, pihak DPC. Gerindra Kabupaten Muaro Jambi tidak bisa memutuskan nama siapa yang akan di usung oleh Gerindra Kabupaten Muaro Jambi.

"DPC. Gerindra Kabupaten Muaro Jambi, hanya membuka dan menerima berkas formulir pendaftaran penjaringan, untuk siapa - siapa nama nantinya yang akan diusung oleh partai Gerindra Itu berdasarkan hasil dari keputusan DPP Gerindra Pusat" Jelas Zulkifli,I, SH .

Ia berharap, siapapun yang nantinya yang akan diusung dari Partai Gerindra, adalah keputusan mutlak berdasarkan dari survei independen partai Gerindra, Visi - Misi, serta Partai Koalisi. (*)

Recommended

Highlights

Populer