Bupati Tanjabbarat Sampaikan Ucapan Khusus untuk Yuliawati

RAGAMNARASI.ID -,  Bupati Tanjung Jabung Barat Drs. H. Anwar Sadat, M.Ag., didampingi Ketua TP-PKK Hj. Fadhilah Sadat hadiri puncak peringatan Hari Kartini ke-143 Provinsi Jambi Tahun 2022 yang dilaksanakan di Rumah Dinas Gubernur Jambi, Kamis (21/04/2022).

Puncak Peringatan Hari Kartini Tahun 2022 ini juga diikuti secara daring dari Istana Negara oleh Hj. Iriana Joko Widodo dan H. Wury Estu Ma’ruf Amin, selaku Pembina, serta dihadiri secara langsung oleh Wakil Gubernur Jambi beserta Isrtri, Unsur Forkopimda Provinsi Jambi, Bupati/Walikota beserta Ketua TP-PKK se-Provinsi Jambi, Kadis P3AP2KB Se-Provinsi Jambi dan 11 perempuan berprestasi di setiap kabupaten/kota Provinsi Jambi.

Kegiatan ini juga diisi dengan pemberian penghargaan kepada 514 perempuan yang berjasa dan berprestasi di berbagai bidang, mulai dari pendidikan, kesehatan, sosial budaya, lingkungan hidup, hingga pertanian. Yuliawati yang merupakan warga Kelurahan Kampung Nelayan Jl. Bahari Rt 016, Tanjab Barat juga termasuk salah satu perempuan yang mendapatkan penghargaan di bidang Sosial Budaya.

Diwawancarai usai kegiatan, Bupati sampaikan ucapan selamat kepada Yuliwati atas penghargaan yang diterima dari Organisasi Aksi Solidaritas Era Kabinet Indonesia Maju (OASE KIM),Bupati berharap kedepannya akan lebih banyak lagi perempuan di Tanjab Barat yang berprestasi di berbagai bidang dan berkontribusi dalam kemanusiaan maupun kemajuan daerah.

“Di moment Hari Kartini Tahun 2022 ini saya ucapkan selamat dan apresiasi kepada Ibu Yuliawati Kelurahan Kampung Nelayan Jl. Bahari Rt 016, yang telah menerima penghargaan dari OASE KIM sebagai perempuan yang berjasa dan berprestasi di bidang Sosial Budaya, semoga dengan adanya pemberian penghargaan ini memicu para perempuan untuk menjadi golongan saabiqun bil-khairat (cepat berbuat kebajikan),” tutur Bupati.

Lebih lanjut, Bupati sampaikan bahwa peringatan Hari Kartini merupakan bentuk pengakuan serta penghargaan atas perjuangan wanita Indonesia dari masa ke masa. Peringatan Hari Kartini menurutnya momentum yang tepat untuk mendorong wanita menjadi wanita yang berdaya dan setara kedudukannya.

Sementara itu, Ketua TPP-PKK Tanjung Jabung Barat Hj. Fadhilah Sadat meyakini bahwa wanita indonesia merupakan srikandi-srikandi kuat yang mampu melampaui berbagai tantangan. Begitu pula dimasa pandemi covid-19 seperti sekarang ini, menurutnya perempuan ikut ambil bagian dalam penyelesaian berbagai masalah yang timbul akibat pandemi.

“Saya berharap dengan penghargaan yang diterima bunda yuli ini memberikan motivasi dan semangat bagi kaum perempuan di Tanjung Jabung Barat, baik muda maupun tua untuk berkreasi memberikan inspirasi guna mengembangkan kreativitas dalam hal pemberdayaan perempuan, perlindungan anak, maupun segi sosial lainnya,” ungkapnya.

“Bunda Yuli ini juga terpilih karena aktif di masyarakat dalam membantu lansia, anak yatim, Fakir miskin, serta anak terlantar. Dapat diketahui Bunda Yuli ini juga telah mendirikan rumah lansia yang bekerja sama dengan Pemerintah Daerah Tanjung Jabung Barat,” lanjutnya.

Pada Kesempatan yang sama, penerima penghargan, Yuliawati sampaikan bahwa penghargaan yang diterimanya menjadi motivasi untuk terus memberikan manfaat bagi lingkungan sekitar. Setelah berhasil mendirikan rumah lansia, Yuliawati berencana akan mendirikan rumah perlindungan perempuan dan anak di Kabupaten Tanjung Jabung Barat.

“Insyallah selanjutnya kita akan targetkan membangun rumah perlindungan anak dan perempuan di Tanjung Jabung Barat, kita akan mengupayakan hal itu, terserah itu milik pemda ataupun yayasan nantinya, terpenting saat ini ialah kita sebagai perempuan harus semangat memberikan inspirasi bagi kaum perempuan muda dalam hal pembangunan maupun berbuat kebaikan,” Ujarnya (*)

Recommended

Highlights

Populer