Tidak Pernah Disampaikan Terkait Adanya Pembangunan Embung, Anggota DPRD Akan Panggil Dinas Pertanian.

RAGAMNARASI.ID -, Pembangunan Embung Didesa Sungai Nibung, Kabupaten Tanjung Jabung Barat, Provinsi Jambi melalui Dinas Pertanian kabupaten, menuai sorotan para anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Tanjung Jabung Barat.

Pasalnya, pembangunan embung yang bersumber dari anggaran pemerintah pusat (Kementerian -RI), diduga disembunyikan serta tidak pernah disampaikan kepada dewan perwakilan rakyat daerah terkait adanya bantuan dari pemerintah pusat tersebut.

Diduga kuat disembunyikan terkait pembangunan embung, benar saja berapa anggota DPRD Tanjabbarat di konfirmasi terkait  kegiatan embung tersebut,mengaku tidak tahu bahkan mereka sedikit terkejut dan kembali menanyakan akan hal tersebut.

"tidak tahu kita ada kegiatan embung tahun ini, karena tidak ada disampaikan pihak dinas secara rinci ke kami (Anggota Dewan), biasanya, sebelum turun Program itu di sampaikan ke kami, meskipun itu berada di bidang komisi lain," ujar Hamdani, ketua komisi lll DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat, yang merupakan politisi PDI-Perjuangan ini.

Terpisah, hal senada juga di sampaikan ketua komisi ll Syuprayogi Syaiful, S.IP dan mengaku tidak tahu akan ada kegiatan pembangunan embung tersebut. jika benar ada kegiatan tersebut akan kami panggil nanti pihak dinas terkait dan kami pertanyakan, kebetulan kami mitra kerja komisi ll," Tegas politisi muda partai Golkar ini. Dan juga merupakan Ketua Komisi II DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat.

Menurut para anggota dewan, mengacu dalam aturan tetap. DPRD memiliki fungsi, salah satunya seperti soal Anggaran dan Pengawasan, namun anehnya dewan tidak tahu ada kegiatan Embung di Dinas pertanian dan holtikultura ini.



Reporter : Ipandri Arahman Hadi

Recommended

Highlights

Populer