Sekda Provinsi Jambi Dampingi BNPB Tinjau Lokasi Covid -19 Zona Merah.

RAGAMNARASI.ID -, Sekretaris Daerah Provinsi Jambi, H. Sudirman, SH., MH, mendampingi Kepala BNPB Letjen TNI Dr (HC) Doni Munardo, melihat langsung penanganan zona merah Covid -19, bertempat di RT 04,Kelurahan Payo Selincah, Kota Jambi, Jum'at (07/05/2021).

Dalam kunjungannya, Doni Munardo mengapresiasi penerapan PPKM Mikro dengan baik dan sinergis antar stakeholder.

"Di RT ini terdapat 11 rumah dengan 51 orang warga, semuanya keluarga, 28 orang yang awalnya terinveksi covid-19, saat ini sembuh 11 orang dan sedang di swab di RS Bhayangkara Polda Jambi, semoga semuanya bisa segera sembuh," Kata Kepala BNPB ini.

Doni mengharapkan kondisi Provinsi Jambi menjadi lebih baik, mengingat saat ini berada di ranking 6 terendah tingkat kerawanan pandemi covid-19.

"Hal inilah yang di harapkan oleh pemerintah, segera lakukan karantina lokal setingkat RT, dengan sistem gotong royong antar tetangga bersama Pemerintah, TNI/Polri," Ujarnya.

Turut serta bersama rombongan, Kapolda Jambi Irjen Pol Rachmad Wibowo, Danrem 042/Gapu Brigjen TNI M Zulkifli, Walikota Jambi Dr. M Syarif Fasha, Pejabat Utama Polda Jambi dan Kapolresta Jambi.

Reporter : Azhar Firdaus
Editor.     : Robinas

Recommended

Highlights

Populer