RAGAMNARASI.ID -, Gurbernur Dan Wakil Gubernur Provinsi Jambi. Akan mulai mengevaluasi para Plt. dilingkup pemerintah provinsi jambi, berkemungkinan akan ada penunjukan terhadap Plt yang baru dan ada pula dipinta untuk bertahan pada posisi yang diemban saat ini.
Hal tersebut disampaikan langsung oleh Gubernur Jambi, Dr. H. Al Haris, S. Sos, MH., setelah selesai rapat bersama OPD di aula pola kantor gubernur Jambi terkait laporan realisasi serapan anggaran dan kendala dalam melaksanakan tugas. Senin (12/07/2021).
Beberapa kekosongan Organisasi Perangkat Daerah (OPD), di lingkungan Sekretariat Daerah (Setda) Provinsi Jambi, membuat Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S. Sos, MH., menilai kinerja para OPD yang mayoritas sebagai Pelaksana Tugas (Plt) di berbagai instansi Pemerintah Provinsi Jambi.
"Saya ingin juga melihat kemampuan dan tupoksi mereka masing masing, saya akan melihat cara bicaranya, kemampuan menyampaikan informasi, nah ini akan saya nilai," Ujar Gubernur.
Gubernur Jambi menyebutkan, dari hasil rapat ini juga berkaitan dengan assesmen yang akan dilakukan Pemerintah Provinsi (Pemrov) Jambi, dalam menerapkan kelayakan para pejabat yang akan mengisi instansi di lingkungan pemrov Jambi.
"Kaitan ke depan tentu kita akan assesment, untuk memilih para pejabat yang lebih mumpuni dalam pekerjaan," Sambungnya.
Gubernur Al Haris mengatakan, bahwa pemrov Jambi ingin fokus menjalankan program dan realisasikan anggaran.
"Kita ingin fokus, apakah itu program, anggaran, karena semakin daerah kita di hadapkan dengan kondisi covid ini, anggaran yang ada juga akan kita maksimalkan, nah kita gunakan dengan baik, jadi semua yang kita belanjakan itu multiflayer pada masyarakat, itu yang kita harapkan," Jelasnya.
Pemrov Jambi akan mendorong, agar dana serapan anggaran, mengingat sudah memasuki semester kedua tahun 2021.
"Dana serapan anggaran yang sudah Juli ini cepat, apalagi yang DAK, ini saya minta cepat betul, sebab Juli, Agustus, beruntung kita ada tambahan waktu sampai Agustus, kalau kita lengah sayang, DAK ini akan kembali ke pemerintah pusat," Ujarnya.
Sementara itu, Al Haris menyampaikan hari ini (Senin 12 Juli 2021), akan di mulai evaluasi terhadap Plt, dan kemungkinan akan ada penunjukan terhadap Plt yang baru dan ada yang di lanjutkan.
"Berikutnya kita akan assesment dulu, akan ada jobstreet baru kita akan lelang jabatan ini ya," tutup nya.
Reporter : Azhar Firdaus
Editor. : Robinas